Masa MPASI Aiko yang Menyenangkan

Oleh Ayu Utami pada Jumat, 28 April 2017
Seputar Product Reviews
Masa MPASI Aiko yang Menyenangkan

Masa MPASI adalah masa mengenalkan makanan setelah bayi berusia 6 bulan. Mengapa begitu? Saat bayi berusia 4 bulan, cadangan zat besi di dalam tubuh mulai menurun dan mendekati nol saat usia bayi 6 bulan. Sehingga bayi memerlukan asupan untuk melengkapi ASI. Selain senang memasuki masa MPASI ini, saya juga merasa sedikit khawatir, kira-kira apakah makanan yang saya berikan sudah tepat dan apakah Aiko akan senang saat makan atau tidak. Saya secara khusus membekali diri dengan mengikuti pelatihan persiapan MPASI di klinik laktasi agar bisa memberikan MPASI pada Aiko sesuai dengan anjuran WHO.

Kekhawatiran saya yang lain adalah pemberian MPASI dengan media yang tidak aman untuk bayi. Masa MPASI adalah masa-masa si kecil belajar mengenal makanan, tentunya media yang tepat diperlukan agar makanan bisa tersaji dengan baik dan aman bagi bayi. Untuk MPASI Aiko, saya menggunakan beberapa perlengkapan MPASI dari BrotherMax.

Semua produk BrotherMax terbuat dari bahan plastik PP yang merupakan jenis plastik grade tinggi dan BPA-Free. Karena terbuat dari grade plastik berkualitas, perlengkapan BrotherMax bisa di Microwave (Microwaveable) atau dicuci juga menggunakan mesin cuci piring (Dish-Washer Safe).

1. Three Weaning Spoons

Sendok yang berukuran panjang yang mudah digenggam saat menyuapi anak, dengan fitur Heat-Sensitie: Warna sendok dapat berubah pada suhu 42 derajat Celcius yang mengindikasikan makanan terlalu panas.

Setiap pembelian 3 Weaning Spoons mendapat 3 buah Sendok Weaning Brother sekaligus, jadi ada sendok ekstra untuk penggunaan berikutnya dan bisa dipakai untuk makan bayi pagi, siang, dan malam. Atau saat sedang bepergian bersama Aiko, ada cadangan sendok untuk dibawa dan nyaman dipakai agar bayi bisa makan dengan lahap dan sukses MPASI.

2. BrotherMax Weaning Bowl Set

Mangkuk ini favorit saya, karena ada sekat yang berguna sekali. Sangat cocok untuk bayi yang mulai MPASI, satu sisi isi makanan + satu sisi isi ASIP/air putih/sup. Bisa juga untuk dua jenis menu makanan untuk dinikmati si kecil.

Saat membeli Weaning Bowl Set ini, saya juga mendapatkan satu set (2 buah) heat-sensitive spoon. Mangkuk BrotherMax juga ada “kuping” atau pegangannya yang unik bisa dimasukkan jempol kita. Ini mempermudah kita memegang dan mencegah mangkuk jatuh apabila tidak sengaja terdorong atau terpukul si kecil.

3. BrotherMax Bibs

BrotherMax Bibs terbuat dari bahan katun lembut yang dilapisi bahan water proof. Bibs ini tidak hanya menjaga agar tidak belepotan, tetapi juga mengalirkan kuah sup ke bawah yang akan ditampung di bagian "Catcher"-nya.

Jadi baju si kecil tidak basah dan bagian catcher itu juga bisa menangkap makanan atau remah-remah yang jatuh saat menyuapi si kecil, Bibs Brothermax sengaja saya siapkan untuk Aiko mulai BLW atau Baby-Led Weaning. Bibs Brothermax juga dapat menjadi tempat sampah saat piknik untuk dibuang nanti atau menyimpan sendok garpu si kecil sewaktu dalam perjalanan. Keren ya, urban mama.

4. BrotherMax Trainer Cup

Training Cup ini dapat dibuka dan disusun menjadi 4 tahapan dari spout cup sampai menjadi gelas yang dapat digunakan mulai dari bayi (4 bulan) hingga berusia 5–7 tahun).

Kapasitasnya 170 ml dan ada indikator dalam ukuran mililiter untuk memudahkan kita menakar jumlah minuman yang akan diberikan. Ujung spout-nya terbuat dari silikon yang lembut sehingga membuat mudah dan familiar bagi bayi yang baru pindah dari menggunakan botol susu ke trainer cup. Desain trainer memudahkan tangan bayi yang masih kecil untuk memegang. Trainer Cup adalah teman belajar si kecil yang melatih kemampuan motoriknya.

Masa MPASI Aiko jadi mudah dan menyenangkan dengan BrotherMax.

13 Komentar
Terani Ayashi
Terani Ayashi September 26, 2017 4:48 pm

Wahh prepare sekali ya mum peralatan untuk MPASI-nya. Bisa juga loh cari-cari tips dan menu MPASI di forum ibudanbalita.com,lumayan lengkap informasi disana.

Honey Josep
Honey Josep May 4, 2017 2:16 pm

Gemesnya Aiko! Peralatan MPASI Brother Max keren ya, Dre juga punya sippy cup-nya :)

Ayu Utami
Ayu Utami May 4, 2017 4:11 pm

Iyaaa keren banget ya mama honey, ahhh senangnya banyak yang suka Brother Max juga^^

Nike dwi Virgianty
Nike dwi Virgianty May 2, 2017 3:09 pm

aku juga pakai yang weaning bowl set nya.. enaak bisa jadi mangkok dua kali pakai pas travelling.. karena kan bisa di copot dalemnya.. trus ukuran dan materialnya bagus.. skrg lagi penasaran pengen beli botol yg 2 in 1 nya..

Ayu Utami
Ayu Utami May 3, 2017 5:51 am

Tosss Mama Nike, aku juga suka banget...

Retno Aini
Retno Aini May 2, 2017 2:35 pm

Seru yaaa mempersiapkan mpasi buat anak :D apalagi kalau alat2nya sebagus brothermax ini. Selamat belajar makan yaa Aiko, yang lahap yaa :D

Ayu Utami
Ayu Utami May 3, 2017 5:50 am

Seri mama Aini, demi semangat MPASI, alat-alatnya pun kudu yang bikin semangat kan mama *wink

Gabriella F
Gabriella F April 30, 2017 8:20 pm

Wah sekarang peralatan MPASI lucu-lucu ya dan brothermax kelihatan kokoh dan awet ya, semoga Aiko semangat makannya dan lancar terus MPASInya...

Ayu Utami
Ayu Utami May 3, 2017 5:49 am

Aminnn.... Makasih Mama Ella :* ngga usah beli - beli lagi, brothermax awet banget jadi irit ahahahahhaha

 

Artikel Terbaru
Senin, 09 November 2020 (By Expert)

Mengenal Lebih Dekat Rahasia Manfaat BPJS Sebagai Asuransi Proteksi Kita

Jumat, 25 Desember 2020

6 Keuntungan Tidak Punya Pohon Natal di Rumah

Kamis, 24 Desember 2020

Rahasia kecantikan Alami dari THE FACE SHOP YEHWADAM REVITALIZING

Rabu, 23 Desember 2020

Lentera Lyshus

Selasa, 22 Desember 2020

Different Story in Every Parenting Style

Senin, 21 Desember 2020

Menurut Kamu, Bagaimana?

Jumat, 18 Desember 2020

Santa's Belt Macarons

Selasa, 15 Desember 2020

Christmas Tree Brownies