kalo hasli penghitungan berbeda antara USG dan HPHT ini yang harus dilakukan :
Jika Hasil Hitungan Kehamilan Tidak Sama ( HPHT vs USG)Satu hal yang membuat bingung adalah sering terjadi perbedaan usia kandungan dan janin jika mengunakan methode penghitungan yang berbeda.
Misalkan usia kehamilan menurut hitungan hpht tidak sama dengan hasil penghitungan usg.
HPHT adalah hari pertama haid terakhir, ini adalah parameter paling penting untuk menghitung usia kehamilan anda.
Perhitungan usia kehamilan menggunakan rumus HPHT hanya berlaku untuk wanita yang siklus haidnya tepat 28 hari.
Sementara pemeriksaan USG menggunakan gelombang suara frekuensi tinggi untuk menggambarkan perkembangan janin dan juga organ reproduksi
yang hasilnya bisa dilihat dalam monitor.
Mengapa hasil perhitungan kehamilan melalui HPHT tidak sama dengan hasil USG? Ini dia jawabanya
- Ada kisaran normal perbedaan ukuran janin pada usia kehamilan yang sama; artinya janin yang cenderung besar, bisa saja ukurannya sudah
seperti janin berusia 30 minggu padahal usia kehamilannya baru 28
minggu;[/*] - Ada faktor keturunan (genetik) yang mempengaruhi ukuran janin, karena itu ukuran normal selalu dalam bentuk kisaran (rentang). Bila
Anda masih bingung, coba perhatikan anak berusia 1 tahun ada yang
beratnya 9 kg, sementara bayi 8 bulan juga ada yang beratnya 9 kg dan
masih terhitung normal.[/*]
Untuk menghitung usia kehamilan dengan lebih akurat, data yang kita pakai adalah data dari USG pada trimester pertama (data USG pada usia
kehamilan 4-12 minggu) karena kesalahan perhitungan usia kehamilan
dengan usia sesungguhnya hanya 3-7 hari saja.
Sedangkan data USG pada trimester kedua mempunyai lebih kurang akurat untuk menentukan USIA KEHAMILAN, dan USG pada trimester III (
setelah 28 minggu) bisa memiliki kesalahan 2-4 minggu untuk penentuan
USIA KEHAMILAN.
Jadi, jika ingin keakuratan usia kehamilan, perhitungan didasarkan pada USG awal, bukan USG akhir.