otty: Nara masih dikasih makanan yang boost weight? Awww..makin montok dong *gigit paha Nara* :D
Karena Saifa vegan baby jadi makanannya tanpa daging tapi insya Allah tetep bisa boost weight. Yang paling sering dibikin karena Saifa doyan banget dan gampang bikinnya adalah:
Pasta panggang
Bahan:
Vegetable pasta dari Orgran (gluten free)
5butir telur
500ml susu cair
Parutan keju sesukanya
2 tongkol jagung manis disuir-suir
4bh tahu yang sudah direbus, hancurkan, ambil ampasnya saja
2 bh wortel direbus lalu diparut
Butter seperlunya (untuk menumis)
1sdm Olive oil
2 siung bawang putih, keprek, iris
2 butir bawang bombay, potong kecil
Garam secukupnya (utk 1th keatas)
Cara membuat:
- Rebus pasta, lalu jika sudah empuk tiriskan
- Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum
- Masukkan parutan wortel, butiran jagung manis, dan ampas tahu
- Saat wortel terlihat sudah agak layu masukkan susu cair sebentar sampai agak panas, matikan api
- Kocok telur, campurkan dengan tumisan tadi beserta pasta, parutan keju, garam, dan olive oil
- Panggang dengan api kecil hingga matang
Note:
Tahu sebaiknya ambil ampasnya aja karena kalo masih ada airnya hasil akhir akan jadi benyek dan terlalu basah.
ummubebek bukan ibunya bebek, tapi umi-nya saifana dan irhabi :)
email & fb:
[email protected]