Hi Mamas salam kenal :)
After ketemu ama Mama Ninit di seminar parenting "mengajarkan anak mengelola keuangan & jiwa entrepreneur", aku jadi semangat mau ikutan sharing niii....
Anyway, buat AsJi, aku ingin membuka wacana aja soal TermLife yg murah vs WholeLife yg mahal? Intinya gini, saat memutuskan beli AsJi, kita harus tau berapa UP yg dibutuhkan dan sampai kapan kita mau tercover oleh asuransi. Aku mau share aja case untuk suamiku yg di tahun 2006 aku belikan AsJi dari Manulife.
Quotation Pria usia 27th tidak merokok di Tahun 2006.
- TermLife UP 1M 20th: Rp. 3jt/th. Kalo mau diperpanjang nantinya kena premi 16jt/th.
- WholeLife UP 1M 20th: Rp. 6,6jt/th
Nah, suamiku kebetulan dpt Term dari kantor yg expirednya ya kalo suami berhenti kerja disitu he2. Jadi, aku tinggal tutup selisih kekurangan UPnya aja. Berhubung suami karyawan, aku mau AsJi bisa cover penghasilan suami hingga usia pensiun yaitu 55th. Pertimbangannya, hitungan investasi yg kita punya untuk semua rencana keuangan, jangka waktu setornya hingga suami pensiun. Nah, saat ngitung TOTAL premi yang harus dibayarkan jika ingin coverage hingga usia 55 th, berikut hitungannya:
- TermLife = (3jtx20th) +(16jtx7th) = 172jt
- WholeLife 99th = (6,6jtx20th) = 132jt
Wah, ternyata total uang yg harus dikeluarkan itu bedanya 40jt lho! Padahal, yg WholeLife masih bisa kasih pundi2 minimal sebesar UP 1M (biasanya ada tambahan manfaat lagi) jika tertanggung meninggal dunia di antara usia 55th-99th. Alhasil, karna Alhamdulillah preminya bisa kebayar, kita putusin ambil WholeLife dan TermLife. Alasannya sederhana;
1. Setoran investasi per bulan untuk dana pendidikan sudah berkurang saat suami usia 48 th.
2. Masih harus nyetor investasi per bulan untuk dana pensiun dan dana kesehatan pensiun hingga suami usia 55 th.
So, after usia 48th, kita ga butuh UP sampe 1M, tapi masih ada kebutuhan asuransi karna setoran investasi untuk pensiun belum kelar.
Catatan: si wholelife ini bukan asuransi berbasis unit-link and masih termasuk golongan produk tradisional.
Kesimpulannya, jangan sampai kita ambil keputusan berdasarkan saran yg general. Kenapa? karna setiap keluarga itu punya kombinasi jumlah anak, usia anak, dan usia ortu yg berbeda-beda. Ada yg bilang TermLife 10th cukup...kalo usia anak saat ini udah 12 taun ya mungkin aja cukup, tapi kalo masih bayi ya kemungkinan besar harus diperpanjang polisnya. Nah, preminya itu yg nantinya bakalan gede bgt. Jadi, pertimbangan harus sesuai dgn keluarga kita juga :)
Ohya, Mamas bisa cek tulisan tentang Financial Planning ku di
http://www.zapfin.com....Trus, aku juga utang artikel dari seminar sabtu kemaren ya Mama Ninit...Tungguin aja hehehehe ;)
A proud mom of The Zie's
Independent Financial Planner ZAP Finance