Sekarang Hafidz sudah 2th, komunikasi sudah lancar, bisa membedakan mana makanan dan mana mainan. Saya memutuskan saatnya mengembalikan acara mewarnai. Di toko buku saya membandingkan alat-alat mewarnai. Pensil warna ribet karena harus di runcingkan, kalau runcing bahaya, dan kalau patah kayunya juga bahaya. Cat, harus dibantu mengeluarkan cat dari tube, belum kalau tube nya lupa ditutup dan mengering. Akhirnya saya pilih Crayon saja sepertinya aman dan gak repot. Mereknya pilihan jatuh ke Faber-Castell karena di toko yang saya datangi cuma merk itu yang ada logo Sefe For Children. Lagipula merk itu favorit saya semasa sekolah.
Crayon yang saya beli itu jenis Oil Pastel. Yang saya suka dari Oil Pastel Faber Castell ini:
- safe for children.
- tidak mahal.
- washable (di baju, lantai, meja kayu, meja plastik, kaca, kalau tembok belum tahu karena Hafidz belum merambah sampai tembok).
- warna nya sangat cerah dan banyak (tapi saya belikan yang 12 warna saja).
- tidak mudah patah (yang gak disengaja kayak jatuh dari meja atau dilempar, pada akhirnya banyak yang patah karena dipatahkan).
- walaupun agak messy di tangan, tapi gampang dicucinya.
- diameternya besar, jadi Hafidz gampang pegangnya
- ada wadahnya (plastik, bukan box kertas), jadi sekalian belajar membereskan juga gampang bawanya kemana-mana.
Setelah liat webnya, ternyata yang Wax Crayon ada versi jumbo nya juga, saya gak beli wax crayon karena yang saya lihat diameternya kecil (size standar). Padahal untuk anak 2th mungkin lebih cocok wax karena gak meninggalkan noda di tangan. Dan ternyata ada lagi Connector Twist Crayon, Crayon yang ada di dalam pensil. Ini juga mungkin lebih cocok untuk anak seumur Hafidz. Kalau ke toko buku lagi saya mau cari produk-produk ini.
Untuk sementara waktu Hafidz sangat senang dengan Oil Pastel Crayonnya. Coretannya masih kasar, hanya garis ke atas dan ke bawah atau ke samping. Tapi sambil membuat coretan itu imajinasinya berjalan;
"ini mobil katana... yang ini mobil molen... ini mobil tluk... bubun gambal pesawat gih! nanti ade walnain!"
Ah Hafidz memang pandai menirukan arahan yang saya berikan. :)
TFS bubun hafidz... Slm ni Rakha jg br dikenalin crayon oil pastel&pensil wrn... Tp bnr yg dblg bubun hafidz, pensil warna kykny msh kurang ok bwt balita... Dan memang Rakha lbh senang gambar pk crayon... Tp wkt tu g tw klu faber castle ad crayonnya (g gaul bgt y??)... Jd pk merk Titi yg emg sk dpk d playschool...
And sneng bgt y liat imajinasi anak2, wlpn cmn coretan2, tp dah bs crt itu gmbr apa...
Yg plg hepi wkt Rakha berhasil gmbr circle&square... Amazing... Xixixi...
wah jadi pengen ikutan beliin mili crayon .. mili, anakku bln depan sudah mau 2th, sekarang2 ini sich mili memang senang menggambar, sejauh ini penggambar dengan pulpen, gambarnya msh urek2an, tapi aku seneng liatnya krn dia sudah bisa punya imajinasi ... jadi mau juga nich memperkenalkan mili menggambar juga ah ...
sama seperti hafidz, di gambar urek2an-nya mili juga sudah bisa ksh tau kalo ini gambar ikan, ini empus, ini ayam ...
ayo hafidz, gambar terusss ... makin pinter ya, nak
hehehe iya ya walaupun gambar ga jelas yang penting ide nya :D
hafidz pinter, gambarnya bagusss tfs bubun...
Jadi pengen mengkoleksi semua seri crayonnya, ketika waktunya tiba, saya juga ingin ikut menggambar bersama si kecil.
ayo menggambar mam :)