Sebagai ibu bekerja, hari libur adalah saat yang ditunggu-tunggu untuk bisa bersama anak dan keluarga. Terinspirasi oleh seorang teman, saya memakai media memasak untuk mengajak Langga (2 tahun 10 bulan) menghabiskan waktu senggang sambil belajar banyak hal.
Saya tidak pandai dan jarang memasak. Tetapi melalui memasak, ada banyak hal yang bisa dipelajari. Pertama, Langga dan saya belajar bekerja sama sebagai satu tim. Kedua, memasak mengajari kami untuk lebih sabar, harus berpanas-panasan dulu di dapur sebelum bisa menikmati makanan. Ketiga, belajar menghargai upaya dan bantuan dari pihak lain untuk kita sehari-hari yang kadang dianggap remeh. Keempat, saya belajar memberikan kepercayaan kepada Langga. Dengan memperbolehkan Langga mengaduk bahan makanan, walaupun saya setengah mati menahan diri untuk tidak melarangnya, ternyata Langga dapat membantu mengaduk tanpa terkena panci panas sedikit pun. Dengan kita memercayakan hal tersebut kepada anak, hal tersebut membuat si anak jadi lebih percaya diri. Yang terakhir, memasak mengenalkan konsep kesetaraan di rumah melalui hal yang sederhana. Dapur dan memasak adalah milik keluarga, semua boleh memasak termasuk Langga yang anak laki- laki, bukan hanya Ibu yang perempuan.
Hal positif lainnya dari memasak adalah Langga lebih bersemangat menyantap makanan hasil buatannya sendiri.
Saat memasak bersama Langga, saya mencobakan resep-resep yang mudah. Kali ini saya dan Langga membuat Puding Biskuit Karamel.
Bahan:
- 1 kemasan puding karamel siap pakai
- 300 ml air
- 1 kotak susu coklat UHT ukuran 125 ml
- 5 keping biskuit susu
- 5 buah kurma, iris tipis sebagai pelengkap
Cara membuat:
- Dalam panci, aduk puding instan dan air, masak sampai sampai mendidih. Tambahkan susu cokelat.
- Setelah mendidih tuang adonan puding ke cetakan puding yang sebelumnya sudah dibasahi air. Tunggu 3 menit, susun biskuit diatasnya.
- Tunggu puding sampai hangat suam-suam lalu masukkan ke dalam kulkas. Dinginkan sampai puding menjadi padat.
- Sajikan dalam keadaan dingin, beri taburan irisan kurma.
Langga suka sekali melahap puding buatannya ini dan berulang kali menyebutkan kepada semua yang mencoba, "Langga yang bikin loh sama Ibu. Enak ya!"
ahhhhhh...mau coba banget yang ini, langsung krucuk krucuk ini :)
ahhhaaa.. kita sama-sama gak hebat untuk urusan dapur. Dan bikin puding ini solusi paling jitu berkreasi di dapur. simple, mudah, dan anak-anak pasti suka. Kalo favorite ki-ka pudding strawberry susu. serruu yaa... ^_^ boleh juga nih resep pudding karamel biskuitnya dicobain.
Makasii resepnya. Sore ini mau bikin aah sama anak2 *beli biskuit dulu*
iya ya, anak kecil kalo diajak masak, bangga banget mereka sama makanan buatannya & lahap mau makannya :D
ah pas banget point ke4: belajar memberikan kepercayaan.. karena u/ poin ini belum bisa full nih gue ngasihnya, soalnya miguel (4yo) juga suka bantuin kalo pas baking2
okesip sedikit2 perlu ditambahin nih, tfs din :)