Creamy Pumpkin Soup

Oleh Retno Aini pada Jumat, 28 Oktober 2011
Seputar

Setelah Alma (6 bulan) mulai makan MPASI, saya & suami kembali ikut melahap makanan "sehat" seperti buah-buahan & sayur mayur. Jadi kalau belanja sayur & buah untuk makanan Alma, itu sekalian juga untuk dimakan oleh kami. Dengan begini, kami pun bisa lebih banyak berhemat. Sekali berbelanja, kebutuhan gizi 3 orang terpenuhi.

Tapi di sinilah muncul 'tantangan' baru: bagaimana mengolah sayur & buah tersebut menjadi makanan yang disukai juga oleh suami. Kalau kentang kan masih bisa diolah jadi mashed potato, pie atau hashbrown. Brokoli, bayam serta wortel masih bisa ditumis atau dibuat sup bening. Tapi bagaimana dengan pumpkin (waluh kuning), ubi manis, labu parang, butternut squash dan sejenisnya ? Hemm… kan manis-manis gitu ya. Masa' iya lagi-lagi jadi kolak waluh melulu. Dibikin jadi apa dong?

Kebetulan cuaca Penang sedang hujan & terus berangin kencang. Dingin-dingin begini ya enaknya makan soup anget-anget. Jadi inget, dulu pernah makan cream soup enak berbahan dasar labu. Apalagi, pumpkin banyak mengandung vitamin A & C. Yuk pumpkinnya dimasak jadi cream soup.

Bahan :


  • 1/2 pumpkin, kerok, ambil dagingnya.

  • 1 wortel (kebetulan ada sisa nganggur di kulkas, diolah aja sekalian).

  • 1 ubi manis, kukus.

  • 2 sdm mentega atau minyak zaitun.

  • 1/2 butir bawang bombay, cincang.

  • 1 siung bawang putih, cincang.

  • Sekotak jamur champignon (jamur kancing), iris-iris.

  • 1 cup (250 ml) air kaldu ayam.

  • 1 cup air matang.

  • 1 cup heavy cream: susu (1 : 1), atau 1 cup evaporated milk.

  • 2 lembar keju cheddar.

  • 1 sdm tepung maizena, dilarutkan dengan sedikit air.

  • Sejumput oregano & basil.

  • 1 sdt merica.

  • Garam & gula secukupnya.

Cara membuatnya:


  • Kukus wortel, labu & ubi sampai empuk, lalu lumatkan menjadi puree halus. Bisa dilumatkan dengan garpu sih… but if your kids have issues with carrot, better blend it smoothly using blender/food processor. Tutup, sisihkan.

  • Panaskan mentega/minyak zaitun dengan api kecil, lalu tumis bawang bombay & bawang putih sampai wanginya keluar. Masukkan jamur, boleh tambahkan sedikit merica, tumis semuanya.

  • Masukkan puree pumpkin-wortel & air kaldu ayam, aduk.

  • Masukkan evaporated milk atau campuran krim & susu, aduk.

  • Tambahkan keju cheddar & merica, aduk. Terus aduk sambil menambahkan air. Saat sup mendidih, matikan api, masukkan oregano & basil, aduk sebentar. Boleh ditambah garam-gula. Tapi… ternyata sup ini sudah cukup lezat tanpa tambahan garam-gula. Kalo sudah dicicipi... sabar dulu; tutup supnya sebentar agar aroma oregano-basil bercampur halus ke dalam rasa sup.

  • Hidangkan soup panas-panas dengan taburan chicken ham goreng, crouton bread atau dicelup-celup pakai roti panggang.


Sebenarnya sayuran seperti brokoli, tomat, kembang kol serta bayam bisa dimanfaatkan juga untuk isi cream soup. Dan rasa 'langu'nya akan indah tersembunyi oleh keharuman aroma italian herbs.

Yuk silakan dicoba supnya.

12 Komentar
Dee
Dee December 3, 2013 3:14 pm

looking delish!
Umur 7 bulan udah boleh belum ya? Sekarang anak3 masih satu macam makanan puree aja setiap makan, paling dikasih buah sih untuk selingannya.

bakpaokafkaf November 15, 2011 4:21 pm

momss...telat niy bacanya :D dirumah lg ada kabocha nganggur..kira2 kl dibikin bginih endang ga yaw??

Honey Josep
Honey Josep October 31, 2011 6:03 pm

nom... nom... jadi pengen deh!

ninit yunita
ninit yunita October 28, 2011 7:58 pm

liat ini trus header halloween... matching bangeeet! :)
kreatif bgt deh aini.
yummy! pengeeen.

Oci Rajagukguk Dewono
Oci Rajagukguk Dewono October 28, 2011 12:56 pm

Looks so yummy, Aii... pas bgt ni lg mendung2 di Jkt..