DIY Nasi Bento BB-8

Oleh Enji Magetsari pada Kamis, 14 Januari 2016
Seputar Do-It-Yourself

Tentunya hampir semua anak-anak mengenal film dan tokoh-tokoh Star Wars, film seri epic opera antariksa karya George Lucas yang selalu memulai filmnya dengan kalimat "From The Galaxy Far Far Away". Film terbaru Star Wars:The Force Awakens memperkenalkan karakter robot unik BB-8, droid milik Poe Dameron (salah satu pilot anak buah Princess Leia, saudara kembar Luke Skywalker).

Dalam kesempatan kali ini saya akan berbagi membuat BB-8 Bento dari nasi putih, wortel dan nori. Untuk backgroundnya saya menggunakan nasi goreng kecap agar warna BB-8 terlihat lebih kontras. Tambahkan dengan lauk pauk, buah dan penganan manis favorit anak, sajikan dalam kotak bekal atau piring makan. Semoga menginspirasi, happy bento Urban Mama.

Bahan:


  • Nasi putih

  • Nasi goreng kecap, optional

  • Wortel, kupas

  • Rebusan sayur

  • Buah

  • Keju lembaran

  • Nori


Alat:

  • Pisau

  • Gunting

  • Plastic Wrap

  • Cookie cutter bentuk alphabet, optional


Cara Membuat:
1. Kupas dan potong membulat wortel, lubangi bagian tengah wortel, belah dua dan biarkan utuh lihat gambar, kemudian rebus sebentar sampai matang.
2. Menggunakan gunting, bentuk nori ukuran bulat besar dan kecil untuk mata, kepala dan badan BB-8.
 photo image_2.png

 

3. Menggunakan plastic wrap bentuk bulat nasi putih ukuran besar dan kecil, sesuaikan dengan ukuran kotak bekal.
4. Bubuhkan nasi goreng kecap pada bagian dasar kotak bekal atau piring makan, atur nasi putih yang sudah dibentuk menyerupai bentuk BB-8.
 photo image_1.png

5. Atur wortel dan nori pada badan dan kepala BB-8, atur lauk pauk sesuaikan dengan bentuk kotak bekal.
 photo image_3.png

6.Tambahkan buah dan hias dengan keju lembaran yang sudah dicetak dengan huruf BB-8, sajikan.
 photo image.png

Enji Magetsari
Enji Magetsari

A working mom, originally from Bandung. She lives in Singapore with food critics son Mahavyr and husband Arrizky Magetsari.

Instagram: http://instagram.com/enjita/

11 Komentar
Enji Magetsari
Enji Magetsari February 22, 2016 2:39 pm

hai mom caroline, iyaa gampang ini cuma dari nasi, wortel dan nori :)

Caroline Adenan
Caroline Adenan February 14, 2016 11:06 am

Waaah kreaaatif bangeeet... pengen coba.kayaknya gampang ya ...

Enji Magetsari
Enji Magetsari February 10, 2016 6:28 am

ahahahaha, terimakasih Baim, terimakasih Aini :)

Retno Aini
Retno Aini January 20, 2016 2:33 am

Baim lihat gambar bentonya & langsung komen: gila keren bgt BB-8! siapa yg bikin tu?
Siapa dulu dong, mama Enji! :D

Enji Magetsari
Enji Magetsari January 18, 2016 10:11 am

@Bininit: Nuhun Nit, Insya Allah

@Zata: Terimakasih Mama Zata

@Echa: tag aku ya kalo uda jadi :)

@Cindy: iya, sumpit lightsaber ;) terimakasih Mama Cindy

@Eka: Nuhun Mama Eka ;)

@Ella: Thanks Mama Ella, yup sumpit lighsaber ini emg epic ;)

 

Artikel Terbaru
Senin, 09 November 2020 (By Expert)

Mengenal Lebih Dekat Rahasia Manfaat BPJS Sebagai Asuransi Proteksi Kita

Jumat, 25 Desember 2020

6 Keuntungan Tidak Punya Pohon Natal di Rumah

Kamis, 24 Desember 2020

Rahasia kecantikan Alami dari THE FACE SHOP YEHWADAM REVITALIZING

Rabu, 23 Desember 2020

Lentera Lyshus

Selasa, 22 Desember 2020

Different Story in Every Parenting Style

Senin, 21 Desember 2020

Menurut Kamu, Bagaimana?

Jumat, 18 Desember 2020

Santa's Belt Macarons

Selasa, 15 Desember 2020

Christmas Tree Brownies