GO-Bag: Disaster Supplies Kit

Oleh Winda Deftiani pada Selasa, 16 Oktober 2018
Seputar Tips
GO-Bag: Disaster Supplies Kit

Mengingat gempa hari ini di wilayah Jepang cukup besar dan berpotensi menggerakkan lempeng yang lain, rasanya informasi ini masih sangat berguna. Ada banyak hal yang perlu disiapkan, mengingat Indonesia merupakan daerah rawan gempa, dimana gempa bisa terjadi kapan saja dengan kekuatan yang sangat bervariasi. Salah satu yang bisa disiapkan adalah GO-Bag.

GO-Bag adalah tas yang isinya adalah segala macam peralatan pertama dan penting yang dibutuhkan bila terjadi bencana. GO-Bag bisa berupa tas ransel atau kotak penyimpan barang beroda yang intinya adalah pembawa barang yang mudah dibawa bila sewaktu-waktu terjadi bencana. Beberapa barang yang merupakan isi GO-Bag antara lain:

 

    • Senter.
    • Radio (yang dioperasikan dengan baterai).
    • Baterai Cadangan.
    • Baterai Telepon Genggam Cadangan.
    • Peluit.
    • Masker.
    • Pisau saku.
    • Pembuka botol dan kaleng saku.
    • Uang tunai.
    • Peta lokal.
    • Air dalam wadah tahan bocor untuk keperluan 2-3 hari dan Botol Minuman.
    • Makanan: Makanan tahan lama/Makanan kaleng yang tinggi kalori, makanan ringan.
    • Spidol permanen, kertas dan pita.
    • Sepatu Keds, Pakaian Ganti, dan Topi hangat.
    • Kacamata, Lensa kontak cadangan.
    • Plastik: Daftar alergi obat (terutama antibiotik) atau makanan.
    • Peralatan kebersihan pribadi (Sikat gigi, pasta gigi, Sabun).
    • Perlengkapan Kebersihan (Tissue Basah, Pembalut Wanita, Popok).
    • Foto kopi kartu identitas (KTP/SIM/KTM).
    • Foto Kopi asuransi kesehatan.
    • Foto-foto anggota keluarga dan hewan peliharaan untuk keperluan identifikasi ulang.
    • Fotokopi riwayat kesehatan dan resep dokter yang sedang dipakai.
    • Daftar no. telp darurat.
    • Ekstra kunci untuk rumah dan kendaraan.

 

Siapkan GO-Bag untuk masing-masing anggota keluarga dan perhatikan kebutuhan untuk anak-anak, orang tua dan orang berkebutuhan khusus, dan hewan peliharaan.

GO-Bag ini disimpan ditempat yang mudah diingat dan mudah dijangkau oleh semua anggota keluarga. Bila perlu, siapkan di mobil juga ditempat kerja. Banyak informasi mengenai persiapan sebelum gempa, salah satunya di sini. Semoga dengan semakin pedulinya kita bahwa negara kita adalah negara rawan gempa, maka semakin dini persiapan yang bisa kita lakukan, dan dimulai dari diri sendiri.

Kategori Terkait


Tag Terkait

30 Komentar
Honey Josep
Honey Josep October 24, 2018 2:11 pm

ikutan nyiapin GO Bag juga sambil dibantu si sulung, he'll be happy to help!

Cindy Vania
Cindy Vania October 17, 2018 9:48 am

GO-Bag ini wajib punya yaa, biar kalau ada apa2 (amit-amit) sudah siap semua, paling gak bisa bertahan dengan yang sudah dipersiapkan. Setuju sih harus punya di beberapa tempat dan sediakan GO-Bag untuk anak dan anggota keluarga lain juga, jika saat bencana datang dan terpisah, jadi tetap bisa bertahan.

Thanks for share mama Winda!

dieta hadi
dieta hadi October 17, 2018 7:57 am

TFS Winda, berguna banget ini artikelnya. Semoga kita semua terhindar dari bencana yg ada ya.

Di Jdri
Di Jdri January 24, 2018 9:41 am

Kak winda .. thanks banget udah bikin artikel ini, bener2 penting buat persiapan bencana (nauzubillah mudah2an jng mengalami ya). Saya bacanya tapi malah serasa kayak lagi di film walking dead ya hihi.. persiapan misi penyelamatan diri dari zombie (korban film). survival kit.

Ichan No Sekai June 2, 2012 8:19 pm

Asyik asyiiik mau coba bikin sendiri aaaaah :D

 

Artikel Terbaru
Senin, 09 November 2020 (By Expert)

Mengenal Lebih Dekat Rahasia Manfaat BPJS Sebagai Asuransi Proteksi Kita

Jumat, 25 Desember 2020

6 Keuntungan Tidak Punya Pohon Natal di Rumah

Kamis, 24 Desember 2020

Rahasia kecantikan Alami dari THE FACE SHOP YEHWADAM REVITALIZING

Rabu, 23 Desember 2020

Lentera Lyshus

Selasa, 22 Desember 2020

Different Story in Every Parenting Style

Senin, 21 Desember 2020

Menurut Kamu, Bagaimana?

Jumat, 18 Desember 2020

Santa's Belt Macarons

Selasa, 15 Desember 2020

Christmas Tree Brownies