Kira dan Kara mulai GTM ketika usia 1-3 tahun. Makan sehari hanya 2 kali, dan itu pun harus dibawa keliling kompleks perumahan oleh Uti dan bibinya. Makanan yang masuk hanya nasi putih, tempe, atau satai, dan buah. Itu saja. Selain itu benar-benar tutup mulut.
Selain sebagai olahraga dan bagus untuk pertumbuhan, alasan lain saya ingin mengajarkan renang kepada Kiev adalah karena saya tidak bisa renang. Inginnya Kiev jago renang seperti papinya. Sebisa mungkin, sedini dan sesering mungkin mau dikenalkan dengan aktivitas renang. Aktivitas ini kami mulai dengan bermain air di kolam anak-anak.
Salah satu permainan favorit Gavin di rumah adalah bermain tenda selimut. Untuk balita, bermain pun bisa sambil belajar. Saya mengajak Gavin berpura-pura (play-pretend) sedang berkemah. Ditambah dengan berbagai imajinasi Gavin, permainan ini semakin seru!
Museum ini tidak terlalu besar, tetapi bersih dan gratis. Yang paling penting, anak-anak pasti suka ke sini karena bisa melihat tank dan helikopter polisi, serta naik mobil polisi!
Yoona sangat mengidolakan kakaknya, Lana. Ke mana-mana selalu mengikuti kakaknya dan mau melakukan apa yang sama dengan kakaknya. Begitu juga dalam hal mainan, Yoona selalu mau main mainan yang sama dengan kakaknya. Tidak jarang mereka berdua akan berebutan mainan.
Yakin deh, TUM Birth Club yang lain juga pasti suka sekali meet-up karena bertemu dan mengobrol bersama para mama senasib seperjuangan dan sehati itu merupakan kenikmatan tersendiri. Para bocah yang ikut juga jadi bisa main, bersosialisasi satu sama lain, dan menghabiskan energi bersama-sama biar sampai rumah tinggal tidur. Kali ini kami playdate di Taman Alun-Alun Kota Bandung.
Yes, I've been reading many traveling tips and it was really helpful. Saya lebih senang membaca tips dari luar karena saya senang melihat mereka yang selalu bisa bepergian dengan efisien. Jujur saja, para ibu di Indonesia cenderung ribet (termasuk saya), jadi saya mencoba untuk mengikuti mereka.
Dengan dua anak laki-laki yang super sibuk seperti Enzo dan Dante, tentu saja setiap hari saya dihadapkan pada tugas membersihkan rumah. Namun saat ada urusan rumah tangga lainnya yang menyita waktu, tugas bersih-bersih ini bisa jadi terlewat. Karena itu, saya menerapkan beberapa tips dan trik ini agar tugas membersihkan rumah dapat dilakukan dengan cepat.
Pada hari Minggu 6 September 2015 lalu, Herbie mengikuti lomba lari jarak 2,5km pertamanya di Pantai Kuta. Sebulan sebelum hari-H, Herbie selalu giat berlatih agar mampu mencapai 2,5km.
Punya bayi atau anak kecil membuat kita harus selalu siap menghadapi hal-hal yang mengejutkan, aneh, dan kadang membuat panik. Seperti pengalaman terakhir saya membawa Arasy (3 tahun) nonton di bioskop dan ia mengompol!