DIY Goodie Bag Ulang Tahun Pertama Madeline

Oleh Angela pada Minggu, 02 Juni 2013
Seputar Do-It-Yourself

Salah satu fokus utama saya dalam merencanakan pesta ulang tahun pertama Madeline adalah Goodie Bags. Saya ingin memberikan sesuatu yang memorable untuk para tamu yang sudah berkenan hadir untuk memeriahkan ulang tahun pertama Madeline.

Tiga bulan sebelum hari-H, saya sudah mulai browsing ke beberapa toko souvenir untuk mencari goodie bags yang sesuai dengan tema pesta ulang tahun Madeline, yaitu Owl Tea Party. Tapi sayang, semua toko souvenir dipenuhi oleh karakter-karakter film kartun anak-anak.

Hingga suatu hari ketika kami berjalan-jalan ke mall, saya melihat sebuah stand handmade items yang menjual owl tote bags. Lucu sekali, tapi harganya cukup mahal. Sesampainya di rumah, tiba-tiba saya mendapatkan ide cemerlang sekaligus ambisius untuk menjahit owl tote bags sendiri. Ambisius karena saya masih sangat rookie sekali di dalam dunia jahit-menjahit. Mesin jahit yang dibelikan oleh suami dua tahun yang lalu pun sangat jarang saya sentuh.

Setelah browsing dan menemukan cara membuat tote bag yang mudah, saya pun memantapkan hati untuk memulai proyek ambisius ini dengan membuat 1 prototype bag. Dan ternyata bisa, dan tidak terlalu sulit!

Akhirnya satu per satu owl tote bag saya kerjakan, dibantu dengan nanny-nya Madeline. Bagian terlama adalah menjahit owl-nya pada kain katun, karena harus handstitch satu per satu. Sedangkan bagian jahit-menjahitnya sendiri sih cukup cepat ternyata. Bagian dalam tote bag saya lapisi dengan kain kanvas, agar lebih kuat.

Total waktu yang dibutuhkan untuk membuat 25 owl tote bags adalah sekitar dua bulan. Capeknya bukan main, adegan marah-marah ketusuk jarum atau ketika mesin jahit ngadat pun terjadi berkali-kali, tapi puas dan bangganya? Jangan ditanya! Puas dan bangga sekali!!!

Isi Goodie Bag Anak:


  • Botol minum (karena kehabisan waktu dan tidak sempat lagi mencari-cari, akhirnya saya menyerah dan membeli botol minum karakter)

  • Snacks & icing cookies inisial nama Madeline


Oh ya... Saya juga menyiapkan goodie bags untuk tamu-tamu dewasa yang datang tanpa anak. Tidak seheboh goodie bags anak sih (yang akhirnya malah diprotes sama tamu-tamu dewasa, karena iri melihat owl tote bags), tapi masih ada ada unsur DIY-nya.

Saya hias brown paper bag dengan paper craft berbentuk owl, dan saya isi dengan 1 set perlengkapan minum teh, biar sesuai dengan tema pestanya.

Isi Goodie Bag Dewasa:


  • Mug teh (setelah membeli mugnya, saya baru sadar harusnya dibuat personalized ya...)

  • A jar of tea leaves & sugar (hasil recycle dari baby food jars-nya Madeline)

  • Snacks & icing cookies inisial nama Madeline


Walaupun hasilnya masih jauh dari sempurna; jahitannya kurang rapi, beberapa owl mencong sana-sini; tapi saya sangat puas dan bangga, dan berharap semoga DIY goodie bags tersebut berguna untuk penerimanya.

Kategori Terkait


Tag Terkait

15 Komentar
suria riza
suria riza June 2, 2014 8:23 pm

kereeennn lagi cari2 ide buat ultahpertama raffi :"_

noveyu November 6, 2013 9:26 am

keren banget met ultah ya ..nice

Bunda Zaff
Bunda Zaff June 10, 2013 6:55 am

wooww... hebat... kerenn 25 tas homemade lhohh.... *giling* terinspirasi banget...

sukie
sukie June 7, 2013 7:40 am

oiya,jadi terinspirasi baut ultah Rara ntar. ambisius banget ni, H-1 week buat bikin 15 bag, utk temen sekolahnya. hihi bisa ga yaaa. TFS sekali lagii! :)

hanami septiati
hanami septiati June 6, 2013 6:54 pm

Wawww..!! Lucu bgt owl tote bag nya.. Mama madeline, mau donk mb di PM in tutorialnya... :-) pengen buat juga utk first birthdaynya anakku.

 

Artikel Terbaru
Senin, 09 November 2020 (By Expert)

Mengenal Lebih Dekat Rahasia Manfaat BPJS Sebagai Asuransi Proteksi Kita

Jumat, 25 Desember 2020

6 Keuntungan Tidak Punya Pohon Natal di Rumah

Kamis, 24 Desember 2020

Rahasia kecantikan Alami dari THE FACE SHOP YEHWADAM REVITALIZING

Rabu, 23 Desember 2020

Lentera Lyshus

Selasa, 22 Desember 2020

Different Story in Every Parenting Style

Senin, 21 Desember 2020

Menurut Kamu, Bagaimana?

Jumat, 18 Desember 2020

Santa's Belt Macarons

Selasa, 15 Desember 2020

Christmas Tree Brownies