ELC Parenting Club Talkshow

Oleh Wagi Fatira Febriyani pada Minggu, 03 Mei 2015
Seputar

Sabtu, 18 April 2015 lalu, Early Learning Centre (ELC) Mothercare dan majalah Parenting bekejasama dengan The Urban Mama mengadakan Parenting Club Talkshow di kota Makassar. Bertempat di Auditorium RS Awal Bross Makassar, talkshow ini mengangkat tema bebas stress saat menyusui dan persiapan MPASI. Hadir sebagai narasumber adalah Dr. Fith Dahlan, SpA.

Meski acara sedikit mundur dari waktu yang telah ditentukan, antusiasme para peserta tetap besar mengikuti kegiatan ini dari awal sampai acara selesai. Untuk anak-anak yang dibawa serta ke acara oleh orang tuanya, disiapkan tempat bermain yang asyik oleh ELC.

Setelah penjelasan dari pihak RS. Awal Bross tentang Security Building Knowing, acara dilanjutan dengan presentasi dari Ibu Bertha Septiani selaku Marketing Communication Director Kanmo Retail Group  tentang produk-produk unggulan ELC dan Mothercare.

Acara dilanjutkan dengan sesi inti talkshow, yakni penjelasan dari narasumber Dr. Fith Dahlan, SpA yang juga adalah dokter spesialis anak di RS Awal Bross. Para ibu-ibu serius dan antusias menyimak materi yang diberikan oleh Dr. Fith Dahlan, SpA. Materi yang diberikan mencangkup tentang pentingnya IMD dan rawat-gabung, pengertian ASI Eksklusif, manfaat ASI bagi ibu dan bayi, efek samping dari susu formula, serta dampak bayi tanpa ASI Eksklusif. Dalam talkshow juga dibahas mengenai cara menyusui dan memerah ASI yang baik, posisi menyusui, serta persiapan pemberian MPASI.

Memasuki sesi tanya jawab, banyak sekali pertanyaan-pertanyaan dari para peserta yang tetap dijawab satu persatu oleh narasumber. Menyenangkan sekali mengikuti talkshow ini, menambah ilmu  dan juga menambah teman pastinya. Urban Mama, nantikan kegiatan sejenis di kota masing-masing ya.

Kategori Terkait


Tag Terkait

10 Komentar
alwiyani July 3, 2015 9:55 am

Waaa ga sempat ikutan aku..rugi banget hikss..semoga acara seperti ini sering2 diadakan di makassar dan kota-kota lain deh,sepertinya sangat menarik dan bermanfaat

Tya Mariam June 1, 2015 2:27 pm

waaah, asiknya! Semoga di Lombok juga ada ya kegiatan kayak bgni..

May Sukmasari
May Sukmasari May 11, 2015 11:01 am

berharap acara-acara edukasi seperti ini bisa diselenggarakan di seluruh kota yg ada di Indonesia. Jadi ingat dulu waktu bertugas menjadi peneliti di salah satu daerah di sulawesi tenggara, mereka umumnya sudah memberikan mpasi kepada bayinya yg sudah umur 4 bulan. Katanya sih di daerah sana, umur 4 bulan sudah boleh diberikan MPASI. hiks.

Cindy Vania
Cindy Vania May 8, 2015 4:04 pm

Tema talkshow ELC ini menarik2 banget yaa..
TFS mama Wagi :)

Wagi Fatira Febriyani
Wagi Fatira Febriyani May 6, 2015 8:07 am

Hai semua Urban Mama....iya, menyenangkan sekali bisa bergabung dan menghadiri acara semacam ini. Gak ada ruginya. Semoga acara sejenis bisa sering2 dilaksanakan di Makassar ya.......

 

Artikel Terbaru
Senin, 09 November 2020 (By Expert)

Mengenal Lebih Dekat Rahasia Manfaat BPJS Sebagai Asuransi Proteksi Kita

Jumat, 25 Desember 2020

6 Keuntungan Tidak Punya Pohon Natal di Rumah

Kamis, 24 Desember 2020

Rahasia kecantikan Alami dari THE FACE SHOP YEHWADAM REVITALIZING

Rabu, 23 Desember 2020

Lentera Lyshus

Selasa, 22 Desember 2020

Different Story in Every Parenting Style

Senin, 21 Desember 2020

Menurut Kamu, Bagaimana?

Jumat, 18 Desember 2020

Santa's Belt Macarons

Selasa, 15 Desember 2020

Christmas Tree Brownies