Saat persiapan MPASI Kinan, saya mulai banyak membaca-baca tentang berbagai bahan makanan dan gizi bagi bayi dan balita. Beruntung sekarang ini saya bisa banyak mendapatkan informasi dari internet, salah satunya dari sini. Salah satu bahan makanan yang banyak direkomendasikan adalah labu kuning (atau waluh, pumpkin, dan labu kuning jepang atau kabocha). Kalau dulu di tempat orangtua saya tinggal, labu kuning hanya muncul pada saat bulan puasa untuk dikolak. Pada hari-hari lain labu kuning ini jarang muncul di pasar.
Ibu saya sempat bertanya-tanya, mengapa cucunya diberi makan labu kuning. Dari situ saya berusaha mencaritahu lebih lanjut. Setelah saya baca dari berbagai sumber, ternyata nilai gizi dan manfaat labu kuning sangatlah besar. Warna oranye pada labu kuning menandakan kandungan beta karoten yang cukup tinggi. Labu kuning juga sumber vitamin C dan kalsium yang baik. Selain itu labu kuning rendah lemak, rendah kalori dan tinggi serat.
Beruntung karena saya tinggal di Pulau Bintan, labu kuning sangat mudah didapat. Selain hanya dikukus atau dipanggang untuk diberikan kepada Kinan sebagai camilan, saya juga mencoba berbagai macam resep olahan makanan dari labu kuning. Diantaranya, membuat puding labu kuning, kolak labu kuning, dan pancake labu kuning.
Salah satu resep yang saya coba adalah bolu labu kuning, yang saya ambil sumbernya dari sini, dengan sedikit modifikasi.
Bahan:
- 150 gr margarin dicairkan
- 125 gr gula pasir
- 150 gr labu kuning kukus, dihaluskan
- 4 atau 5 btr telur
- 180 gr tepung terigu
- 1/2 sdt baking powder
Cara membuat:
- Kocok telur ada gula dengan mikser sampai mengembang dan berbuih, kurang lebih 15 menit.
- Masukan margarin cair yang sudah dingin, aduk rata dengan mikser dengan kecepatan rendah.
- Tambahkan tepung terigu, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata. Masukkan labu kuning yang telah dihaluskan dengan spatula, aduk hingga merata.
- Tuang adonan ke dalam cetakan cetakan yang dioles margarin. Panggang selama 45 menit dengan suhu 160 derajat Celcius.
Ternyata cukup mudah membuatnya dan yang terpenting bagi saya adalah Kinan menyukainya. Selamat mencoba!
ini bisa untuk anak 8 bulan? anak aku super rewel kalo dkasi makan bubur tim. maunya semacam snack2 yg bisa dipegang sendiri seperti kue2an. :(
kalo anakku suka banget bolu ketan item
wow..ga tau kalo labu juga bs dibikin bolu. selama ini taunya cuma dibikin kolak.hehe..
thanks for inspiring ma :)
hehe , sama deh kinan juga suka maem bolu labu :)
yummie! inget jaman dulu, sering dikukusin labu kuning sama ibu. dibuat kolak, bolu dan muffin juga enak :)
makasih resepnya ya, mau coba bikin kalo dapet labu kuningnya.