Ulang Tahun Azani yang Ketiga

Oleh hanana fajar pada Minggu, 20 Maret 2016
Seputar My Party

Tiga tahun! Ya sudah 3 tahun saya menjadi seorang Ibu. Rasanya cepat sekali ya dan banyak hal yang sudah dilewati, walaupun perjalanan saya dan suami masih panjang dalam membesarkan dan mendidik Azani.


Ini kali ketiga saya menceritakan pertambahan usia Azani di The Urban Mama. Tidak terasa sudah 3 tahun lebih saya bergabung di forum yang sangat dicintai kaum perempuan terutama para Ibu. Terima kasih selama 3 tahun ini selalu ada dan menjadi tempat berbagi di TUM Birth Club dan menadapat informasi seputar anak dan orang tua.

Tidak ada perayaan spesial atau tema khusus di tahun ini, hanya perayaan sederhana dan syukuran kecil-kecilan saja. Sebenarnya dari tahun lalu sudah terpikirkan untuk melewati momen bahagia ini di sebuah yayasan yatim dhuafa, namun tahun lalu pertimbangannya Azani masih terlalu kecil dan belum sepenuhnya mengerti. Maka tahun ini, rencana saya dan suami untuk melakukan doa bersama pun terwujud.

Kami memilih salah satu yayasan anak yatim & dhuafa yang tidak jauh dari tempat kami tinggal. Saya dan suami mulai mencari informasi mengenai berapa banyak anak-anak yang ada di sana dan informasi lainnya yang kami butuhkan untuk acara doa bersama nanti.

Tepat tanggal 2 Maret 2016, setelah sholat Isya, kami pun mendatangi yayasan tersebut. Sebanyak 24 orang anak-anak yang usianya lebih tua dari Azani, sudah menunggu kedatangan kami. Beberapa hari sebelum acara, kami sudah sounding  ke Azani bahwa nanti ia akan bertemu kakak dan abang untuk sama-sama berdoa ketika usianya memasuki 3 tahun. Azani pun selalu menyebut-nyebut dan antusias ketika tahu nanti akan bertemu kakak abang di yayasan tersebut.



Ketika tiba di sana, kami mulai dengan doa bersama dipimpin oleh seorang Ustadz. Ustadz tersebut membimbing anak-anak yayasan tersebut untuk memberikan doa untuk Azani. Azani sendiri hanya melihat ketika semua orang mendoakannya, sambil saya menjelaskan pelan-pelan bahwa doa yang dibacakan adalah untuknya dan mengaminkan semua doa bersama-sama. Selesai berdoa, kami pun membagikan makanan dan goodie bag kepada anak-anak yang rentang usianya dari 5 tahun - 13 tahun. Azani pun ikut membagikan makanan dan goodie bag untuk kakak-kakak dan abang-abang yang berdiri membuat barisan antrian. Kami berharap makanan dan goodie bag yang tidak seberapa tersebut, bermanfaat bagi mereka dan mereka semua menikmatinya.


Setelah pulang dari yayasan tersebut, di rumah kami bertiga menyiapkan kue dan lilin untuk dimakan bersama dan simbolis tiup lilin penanda anak gadis kami sudah memasuki usia 3 tahun.

Selamat hari lahir anakku, semoga Azani tumbuh menjadi anak sholeha, menjadi kebanggan keluarga, sehat selalu dan berbudi pekerti baik ya nak. Doa Ibu dan Ayah selalu ada untukmu.

Kategori Terkait


Tag Terkait

11 Komentar
hanana fajar
hanana fajar March 24, 2016 3:29 pm

cindy: makasiiiiii tante ndii hihi kecuppp dari aniiii....Aamiin YRA:*

Teh Ninit: Bi niiiiittttt....aw aw aw.. Aamiin YRA Makasiii yaaa doanyaaaa.. kecuuup dari azani:*

Ella: Tantee Ellaaa makasiiii yaaa... Aamiin YRA...kecuppp dari aniii:*

Aini: Haiii tante Aini nan jauh disana hehe iyaa ga berasaa udh 3 tahun ajaa hoho... makasiii ucapannyaaa yaaa tante aini:*

Retno Aini
Retno Aini March 23, 2016 11:13 pm

Aaaa Azani kamu sudah nona kecil ya, bukan muka baby lagi hehe. Masih ingat deh cerita2 ultahnya yang dulu. Happy birthday yaa Azani!

Gabriella F
Gabriella F March 22, 2016 7:54 am

Azani... tambah cantik dan gaya deh kamu! Selamat ulang tahun ketiga ya... sehat selalu!!!

ninit yunita
ninit yunita March 22, 2016 5:59 am

azaniii...
semoga sehat selalu yaaa. azani makin cantik deh kayak mama-nya :)
liat di foto kayak yang udah gede banget deh... makin pintar & membanggakan yaaa anak manis. :*

Cindy Vania
Cindy Vania March 21, 2016 9:59 pm

Happy belated birthday ya Azani. Makin gede kok makin manis aja sih kamuu..
Semoga sehat selalu yaa sayang :)

 

Artikel Terbaru
Senin, 09 November 2020 (By Expert)

Mengenal Lebih Dekat Rahasia Manfaat BPJS Sebagai Asuransi Proteksi Kita

Jumat, 25 Desember 2020

6 Keuntungan Tidak Punya Pohon Natal di Rumah

Kamis, 24 Desember 2020

Rahasia kecantikan Alami dari THE FACE SHOP YEHWADAM REVITALIZING

Rabu, 23 Desember 2020

Lentera Lyshus

Selasa, 22 Desember 2020

Different Story in Every Parenting Style

Senin, 21 Desember 2020

Menurut Kamu, Bagaimana?

Jumat, 18 Desember 2020

Santa's Belt Macarons

Selasa, 15 Desember 2020

Christmas Tree Brownies