Botol Minum yang Cocok untuk Batita

Oleh Jade Ayu pada Kamis, 02 November 2017
Seputar Product Reviews
Botol Minum yang Cocok untuk Batita

Tidak terasa kini Arsel sudah berusia satu tahun, padahal rasanya belum lama ia masih menendang-nendang dari dakam perut. Bagaimana perkembangannya? Sekarang sudah mulai lancar berjalan dan sepertinya tidak lama lagi akan mulai berlari-lari. Ocehannya juga makin banyak dan yang paling jelas saat memanggil ayah. Arsel juga cukup mudah dalam urusan makanan, ia hanya menolak saat diberi makanan yang teksturnya lembek seperti tahu goreng atau ubi rebus. Karena sudah di atas satu tahun, jadi ia sudah mengonsumsi makanan yang sama dengan kami.

Begitu juga dengan asupan cairan seperti jus dan air putih, semua relatif mudah diminum Arsel. Untuk jus, Arsel lebih suka yang bercita rasa masam. Jadi kalau bikin jus pepaya jeruk yang kedua buahnya sudah manis, biasanya saya tambahkan perasan lemon. Arsel ini sudah sejak MPASI memang kalau pagi suka icip-icip lemon hangat milik saya atau suami.

Arsel persis sama seperti abangnya, suka minum air putih. Setiap kali botolnya kosong, makan akan saya isi lagi. Artinya ia masih haus, karena kalau mau ASI ia akan menghampiri saya dan langsung menyusu.

Baru-baru ini, Arsel mencoba botol minum baru. Namanya Brother Max Twist and Go Sipper. 

Awalnya saya mencoba botol ini hanya karena ingin memiliki botol minum yang lebih besar dari yang sudah ada untuk Arsel. Agar tidak perlu terlalu sering isi ulang. Namun ternyata setelah saya perhatikan lebih lanjut, Brother Max Twist and Go Sipper ini punya beberapa kelebihan lain, yaitu:

1. Mudah digunakan

Tinggal diputar saja tutup botolnya, sedotan akan keluar. Kalau sudah selesai ya tinggal putar lagi untuk memasukkan si sedotan. Saat saya gunakan, mudah sekali untuk membuka dan menutupnya. Arsel sendiri masih belajar membuka tutup botol ini. Lumayan sekaligus melatih kekuatan tangannya juga.

2. Mudah dipegang

Bentuk botol Brother Max Twist and Go Sipper ini berlekuk. Ditambah dengan bintik-bintik yang ada di bagian badan botol membuatnya semakin mudah dipegang. Jadi tidak mudah jatuh juga saat dipegang oleh anak. 

3. Kapasitas yang besar

Ini sesuai dengan tujuan awal saya mengganti botol minum Arsel. Kapasitas Bother Max Twist and Go Sipper ini adalah 350 ml. Jadi saat bepergian saya tidak perlu terlalu sering mengisi ulang botol minum Arsel. 

4. Aman untuk digunakan

Botol minum Brother Max Twist and Go Sipper ini terbuat dari bahan plastik PP berkualitas tinggi, BPA Free, dishwasher safe, dan tahan banting. Karena seperti kita ketahui, anak seusia Arsel hobi sekali menjatuhkan bahkan melempar barang. Botol minum ini sudah diuji oleh Arsel dengan dilempar dan dijatuhkan, namun tidak cepat rusak. Masih oke sampai hari ini. 

5. Mudah dibersihkan

Poin yang ke 5 ini adalah poin yang paling saya sukai. Kebanyakan tempat minum memiliki tempat sedotan, saya biasa menyebutnya leher sedotan. Keberadaan leher sedotan ini akan menjadi tempat makanan sisa yang sulit untuk dibersihkan. Dengan Brother Max Twist and Go Sipper, saya tidak perlu khawatir. Karena semua bagian tempat minum ini bisa dilepas dan dibersihkan. Jadi tidak sisa makanan yang tertinggal di leher botol, karena memang Brother Max Twist and Go Sipoer ini tidak punya leher botol. Lebih bersih dan higienis jadinya.

Nah 5 poin di atas adalah kelebihan yang saya temukan saat Arsel menggunakan botol minum ini. Selain penjelasan di atas, ada satu lagi sebenarnya. Yaitu komposisi warnanya adalah favorit saya, hijau dan biru.

5 Komentar
Laila Arsih
Laila Arsih November 13, 2017 11:05 pm

Wah bermanfaat benar reviewnya. Aku juga lagi cari botol minum, mungkin brother max layak coba

Honey Josep
Honey Josep November 8, 2017 5:01 pm

*cium Arsel* gemes!

botol minumnya kece banget! Selalu suka sama produk Brother Max yang fungsional :)

Ratna Adiguna
Ratna Adiguna November 2, 2017 1:40 pm

arsel bagus sekali botol minumnya, tante ratna jadi pengen punya juga setelah baca review ini.kata kuncinya adalah tahan banting :D.

Cindy Vania
Cindy Vania November 2, 2017 7:02 am

Hai Arsel, botol minumnya lucu sekalii!
Aku tuh suka banget pakai botol minum yang model toddler gini, tapi suka sebal kalau mau bersihin bagian sedota, dan lehernya itu. Kan susah banget, jadi umur botol nggak begitu lama akibat kotor.

Kalau brother max ini mudah dibersihkan ya? Enak doongg :))

Ummu Hawwa November 6, 2017 12:48 pm

iya moms sama saya juga masalahnya ada di sedotan