Persiapan Mengikuti Kejuaraan Taekwondo

Oleh musdalifa anas pada Rabu, 23 Agustus 2017
Seputar Our Stories
Persiapan Mengikuti Kejuaraan Taekwondo

Pertengahan Juli lalu, Lana berkesempatan mengikuti Konsorsium Taekwondo Bogor Cup (KTB) se-Jawa Barat. Ini adalah kejuaraan keempat yang diikuti Lana sejak bergabung dengan TC Academy Sipjin di sekolahnya seperti yang pernah saya ceritakan di sini. Sebenarnya, persiapan yang dilakukan sama seperti kejuaraan-kejuaraan sebelumnya, hanya saja bulan Juni kemarin bersamaan dengan bulan Ramadhan.

Awalnya saya mengira Lana tidak akan sanggup mengikuti latihan fisik dan teknik selama bulan puasa, tetapi alhamdulillah ternyata tidak. Lana tetap semangat mengikuti latihan setiap harinya dengan durasi sekitar 90 menit yang dibagi menjadi dua sesi sambil tetap berpuasa. Hampir tiga minggu lamanya Lana dan teman-temannya mengikuti latihan selama bulan Ramadhan dan menjelang hari raya Idul Fitri semua atlet diliburkan.

Selama liburan, bukan berarti anak-anak tidak latihan. Setiap atlet yang akan mengikuti kejuaraan diberikan PR berupa latihan fisik tiga kali selama sehari, berupa skipping 250 kali, sit up, push up, back up masing-masing 25 kali. Sekitar dua minggu setelah hari raya, semua atlet kembali mengikuti latihan. Lana dan teman-temannya mendapatkan bimbingan dan pelatihan secara intens setiap hari dari kepala pelatih dan asisten pelatih.

Selama hampir sebulan, para atlet menjalani proses latihan dua kali sehari. Pagi hari Lana mengikuti latihan fisik serta sore hari latihan teknik dan latihan kecepatan. Latihan mereka bervariasi dan intensitas latihan juga berbeda setiap hari karena tidak boleh latihan berat terus-menerus. Program latihan ini ditujukan agar Lana dan teman-temannya yang akan mengikuti kejuaraan memiliki kondisi fisik yang prima, memiliki teknik, taktik, dan strategi yang baik saat pertandingan.

Tentunya kegiatan latihan menjelang kejuaraan yang diikuti Lana ini juga menuntut dukungan dari kami sebagai orangtua Lana. Bentuk dukungan kami antara lain mempersiapkan mental Lana saat akan bertanding. Mengingatkan Lana agar tetap rendah hati dengan prestasinya selama ini. Tak kalah pentingnya juga adalah dukungan mengantar jemput Lana saat mengikuti latihan dan pertandingan. Tak lupa juga berbagi tugas antara mengantar Lana dan memenuhi kebutuhan Yoona adiknya. Selama Lana semangat mengikutinya dan mau bekerja keras, kami sebagai orangtua pun akan mendukungnya dengan sepenuh hati. 

Lana bermain di kategori Pra Cadet Putri under 21 kg dan bermain di hari pertama. Babak demi babak dilalui dengan baik dan alhamdulillah di kejuaraan KTB Cup ini Lana mendapatkan medali emas. Ini di luar dugaan saya, karena di babak final tinggi badan lawannya cukup jauh dari Lana. Di babak tersebut, saya tidak memiliki keberanian menonton langsung. Makanya ketika mendengar Lana menang, saya tiba-tiba lompat kegirangan. Bukan karena Lana juara dan mendapatkan emas, tetapi karena Lana bisa membuktikan bahwa ia memberikan penampilan terbaiknya saat bertanding, semangat, mental baik serta percaya diri. Persiapan dan latihan ia jalankan dengan tekun, disiplin berbuah manis. Selamat kakak, tetap semangat untuk berlatih. 

 

9 Komentar
Shinta Daniel
Shinta Daniel August 29, 2017 1:41 pm

Wah Lana keren banget. Anakku aja kalau latihan Taekwondo masih suka main2 dan becanda sama temen2nya.... Lana hebat bisa fokus, serius dan rajin latihan, JUARA!!

Eka Gobel
Eka Gobel August 25, 2017 9:00 am

Lana keren banget! The warrior princess!

Cindy Vania
Cindy Vania August 25, 2017 8:25 am

Kakak Lana keren bangeet!
Aku baru tahu, walau masih kecil kalau sudah mau ikut kejuaraan, latihannya banyak banget yaa. Salut deh sama Kakak.

Semoga bisa bertanding di Korea ya.

Ratna Adiguna
Ratna Adiguna August 24, 2017 9:04 am

wah bangganya sama lana. hebat! banyak prestasinya. selamat ya lana.

ninit yunita
ninit yunita August 24, 2017 8:48 am

lana keren bangeeet! kalo liat lana, kebanyakan ngga nyangka yaaa juara taekwondo, abis lemah lembut kayak princess :)
seneng deh liat prosesnya. gimana lana kerja keras untuk jadi juara. semangat yaa lana! semoga makin banyak lagi prestasinya.

ps, salut sama mama papa-nya lana :) sangat mendukung dan total.

 

Artikel Terbaru
Senin, 09 November 2020 (By Expert)

Mengenal Lebih Dekat Rahasia Manfaat BPJS Sebagai Asuransi Proteksi Kita

Jumat, 25 Desember 2020

6 Keuntungan Tidak Punya Pohon Natal di Rumah

Kamis, 24 Desember 2020

Rahasia kecantikan Alami dari THE FACE SHOP YEHWADAM REVITALIZING

Rabu, 23 Desember 2020

Lentera Lyshus

Selasa, 22 Desember 2020

Different Story in Every Parenting Style

Senin, 21 Desember 2020

Menurut Kamu, Bagaimana?

Jumat, 18 Desember 2020

Santa's Belt Macarons

Selasa, 15 Desember 2020

Christmas Tree Brownies