Tips Gerakan Pilates untuk Dilakukan di Rumah

Oleh zata ligouw pada Selasa, 07 Februari 2017
Seputar Tips
Tips Gerakan Pilates untuk Dilakukan di Rumah

Tahun 2017 ini salah satu resolusi saya adalah untuk lebih serius menjaga kesehatan, caranya antara lain dengan makin rajin berolahraga. Namun sayangnya, sebagai seorang mama dari tiga anak yang juga punya kesibukan lain selain urusan keluarga, rasanya sering kali saya tidak sempat untuk datang ke gym, sanggar senam, ataupun pusat kebugaran lainnya.

Kebetulan sepupu saya, Cici Yufimo adalah seorang guru senam, dan setelah mengobrol dengannya, saya bisa kembali termotivasi untuk aktif bergerak dan berolahraga di mana pun saya berada. Menurut Cici, sebaiknya secara berkala tetap datang ke pusat kebugaran untuk mendapat pelatihan langsung dari guru senam atau instruktur olahraga, tetapi saat memang tidak sempat datang ke pusat kebugaran, tak ada salahnya berolahraga di rumah, asal dilakukan dengan benar dan tepat.

Cici menjabarkan bahwa pilates dapat dilakukan oleh semua orang baik pria mau pun wanita, tua atau pun muda. Namun yang perlu diperhatikan adalah apabila memiliki masalah tertentu seperti kelainan di tulang belakang, ada cedera, atau sedang hamil, perlu melakukan latihan dengan pendampingan tenaga ahli.

Saya lalu meminta beberapa tips yang bisa saya bagikan untuk urban mama yang ingin berlatih di rumah. Menurut Cici, kita boleh-boleh saja latihan di rumah, asal jangan melakukan gerakan-gerakan yang terlalu ekstrem. Sebaiknya sebelum berlatih jangan lupa melakukan pemanasan dan pendinginan setelahnya. Demi hasil yang maksimal, lakukan gerakan pilates ini di pusat kebugaran mau pun di rumah secara rutin. Coba dengan jumlah hitungan yang semakin meningkat setiap harinya agar terlihat peningkatan manfaatnya.

Nah, sekarang simak, yuk, panduan mudah pilates di rumah dari Cici Yufimo:

1. Saat berada di dapur sambil menunggui masakan di kompor, sandarkan dua tangan di meja dapur lalu lakukan squat seperti gambar di bawah ini. Jangan lupa kencangkan perut dan punggung tetap tegak.

2. Sambil menonton televisi atau menemani anak bermain di ruang tamu, lakukan gerakan-gerakan ini di sofa. Jangan lupa untuk selalu menahan perut dan meluruskan punggung.

 

3. Coba praktikkan gerakan-gerakan di bawah ini saat berada di teras dan halaman rumah.

Selamat berolahraga, urban mama!

6 Komentar
Eka Gobel
Eka Gobel February 10, 2017 11:41 am

Makasih taa tipsnya. Sambil nonton tv nih bisa dipraktekin ☺

thea rizkia
thea rizkia February 9, 2017 10:35 am

waah bermanfaat banget nih. makasih yaaa. cocok buat aku yang baru punya bayi.

musdalifa anas
musdalifa anas February 8, 2017 8:47 am

zata dan mba cici, terima kasih ya contoh gerakannya. Simple ya gerakannya dan mudah diikutin. Tinggal moodnya aja nih buat rajin olahraga harus dinyalain terus, biar bisa sefit zata.

zata ligouw
zata ligouw February 8, 2017 5:41 am

sama-samaa Dieta, Cindy :)

dieta hadi
dieta hadi February 7, 2017 12:02 pm

wahhh tips nya oke juga nih, ga perlu ribet tapi kena gitu. Thanks ya sharingnya zata dan cici

 

Artikel Terbaru
Senin, 09 November 2020 (By Expert)

Mengenal Lebih Dekat Rahasia Manfaat BPJS Sebagai Asuransi Proteksi Kita

Jumat, 25 Desember 2020

6 Keuntungan Tidak Punya Pohon Natal di Rumah

Kamis, 24 Desember 2020

Rahasia kecantikan Alami dari THE FACE SHOP YEHWADAM REVITALIZING

Rabu, 23 Desember 2020

Lentera Lyshus

Selasa, 22 Desember 2020

Different Story in Every Parenting Style

Senin, 21 Desember 2020

Menurut Kamu, Bagaimana?

Jumat, 18 Desember 2020

Santa's Belt Macarons

Selasa, 15 Desember 2020

Christmas Tree Brownies