Berkendara Aman dan Nyaman dengan Menggunakan Jasa Transportasi Online

Oleh musdalifa anas pada Rabu, 20 April 2016
Seputar Tips

Siapakah di antara urban mama yang jika bepergian, seperti ke kantor, meeting, atau sekadar berkumpul dengan teman/kerabat menggunakan moda transportasi berbasis aplikasi online? Saya salah satunya. Saya sangat terbantu dengan jasa transportasi online untuk meeting dengan klien. Seperti beberapa waktu yang lalu, saya harus menghadiri tiga janji meeting di tiga tempat yang berbeda, meeting pertama pukul 10.30 di daerah Pondok Indah Mall, meeting kedua pukul 13.00 di Pacific Place, dan meeting terakhir pukul 15.30 di Cilandak Town Suare. Waktu meeting yang mepet dan jarak yang cukup jauh di antara ketiga tempat itu sangatlah tidak efisien jika saya menggunakan roda empat, oleh karena itu saya memilih jasa tranportasi online, GrabBike.

Berikut ini beberapa alasan saya lebih memilih menggunakan tranportasi berbasis online:


  1. Praktis. Saya cukup membuka aplikasi melalui ponsel dari rumah atau tempat yang nyaman, klik lokasi saya untuk dijemput dan tujuan-nya, pengemudi yang sudah kita pesan akan datang menghampiri. Praktis bukan, urban mama tidak perlu negosisasi harga dengan pengemudi.

  2. Cepat. Kondisi kemacetan lalu lintas Jakarta sangat tidak terduga, ada beberapa ruas jalan yang mengalami kemacetan parah karena pembangunan fly over, MRT, dsb. Dengan GrabBike, urban mama lebih cepat melintasi kemacetan Jakarta.

  3. Aman. Tidak hanya cepat, keamanannya pun terjamin, karena identitas pribadi serta jenis kendaraan beserta nomor plat para pengemudi sudah terdaftar dalam sistem sehingga bisa dilihat di aplikasi. Oh iya, jaket dan helm khusus yang mereka pakai membuat mereka gampang dikenali. Selain itu yang paling penting mereka semua pastinya memiliki Surat Ijin Mengemudi (SIM) dan sudah melewati pelatihan mengemudi khusus sebelum menjadi pengemudi GrabBike.

  4. Tarif Lebih Murah dan Pasti. Setiap jasa transportasi memiliki perhitungan sendiri mengenai tarifnya. Sebelum melakukan (klik) order, setiap aplikasi sudah mencantumkan tarif untuk setiap order/tujuan. Urban mama cukup membayar sebesar tarif yang tercantum di aplikasi. Misalnya saja tarif dari Pondok Indah Mall ke Pacific Place hanya sebesar Rp 12.000,-. Cukup ekonomis, bukan?

  5. Real-Time Tracking. Melalui fitur ini, kita bisa melacak secara langsung keberadaan pengemudi GrabBike. Dan yang gak kalah menariknya, hanya di aplikasi Grab kita bisa menggunakan fitur "Share My Ride" dimana para urban mama yang sedang menggunakan GrabBike bisa membagikan link khusus kepada orang terdekat supaya mereka bisa memantau perjalanan urban mama dan juga mengetahui identitas jelas pengemudi. Kurang aman apalagi ya kan?


Berikut beberapa tips yang biasa saya terapkan jika menggunakan jasa transportasi online :

  1. Naik dan turun di tempat yang aman. Kita sering mendengar berita mengenai kecemburuan sosial antara ojek online dan ojek biasa. Saya pun biasanya naik dan turun di tempat yang aman, cukup jauh dari lokasi berkumpulnya ojek biasa.

  2. Beri informasi dengan jelas. Sebenarnya dengan fitur GPS sangat memudahkan biker menemukan lokasi urban mama, tetapi biasanya saya menambahkan informasi lainnya seperti ciri-ciri (menggunakan pakaian warna apa) atau patokan lokasi di mana saya berada supaya pengemudi bisa lebih cepat menemukan lokasi saya.

  3. Telepon pengemudi jika ada hal penting. Biasanya setiap saya melakukan order, saya selalu menelepon biker untuk mengetahui lokasinya di mana supaya saya tidak terlalu lama menunggu.

  4. Lacak pengemudi yang terpilih dan kenali ciri-ciri fisiknya. Biasanya setiap biker akan menggunakan jaket perusahaan, jangan lupa kenali ciri-ciri fisik pengemudinya, nomor kendaraan dan nomor telepon pengemudi lalu sesuaikan dengan yang identitas yang nampak dalam aplikasi, urban mama juga dapat memberikan info pengemudi ini kepada suami/kerabat yang terpercaya untuk ikut melacak perjalanan urban mama untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

  5. Tetap mengutamakan keamanan. Jangan lupa menggunakan helm yang sudah disiapkan. Urban mama juga sebaiknya tidak membawa barang-barang yang berlebihan agar pengemudi tidak kewalahan saat berkendara. Hindari menelepon atau menerima telepon saat berkendara.

  6. Berdoa. Biasanya saya selalu berdoa sebelum melakukan perjalanan dan biasanya saya selalu mengajak pengemudi untuk berdoa sejenak

  7. Tunjukkan rute terdekat. Urban mama sebaiknya turut andil menentukan rute perjalanan yang lebih praktis dan lebih dekat, karena belum tentu semua pengemudi hafal seluruh rute di daerah atau tempat yang kita tuju.

  8. Lakukan komunikasi seperlunya. Hindari mengobrol yang tidak perlu dengan pengemudi, jangan pernah memberikan informasi-informasi penting misalnya usia urban mama, alamat lengkap, nama anak, dan sebagainya. Dan jangan segan menegur pengemudi atau melaporkan kepada perusahaan jika biker membawa kendaraan secara ugal-ugalan.


Saya pribadi sangat terbantu dan senang menggunakan aplikasi Grab Bike ini, dapat mempersingkat waktu perjalanan dan terhindar dari kemacetan saat saya sedang teburu-buru. Saat ini, GrabBike sedang mengadakan promo lho, gratis naik GrabBike khusus untuk Pengguna Pertama, mulai tanggal 18 April - 01 Mei 2016. Caranya mudah:


  1. Download aplikasi Grab di Google Play atau App Store, lalu lakukan aktivasi.

  2. Tentukan lokasi penjemputan dan pengantaran kamu.

  3. Masukkan kode promo PAKEGRAB

  4. Pilih GrabBike & tekan “BOOK”.


Baca informasi lengkapnya di sini ya mama. Jadi, tunggu apalagi? Pesan GrabBike sekarang dan sebarkan kabar gembira ini ke keluarga dan teman urban mama.

Kategori Terkait


Tag Terkait

12 Komentar
Retno Aini
Retno Aini April 26, 2016 5:38 pm

Kayaknya kalo mudik ntar, gw musti siap2 ber-ojek online buat kemana2 nih :D

Eka Gobel
Eka Gobel April 25, 2016 4:24 pm

Ipeh, toss!
Aku juga fans berat jasa transportasi online:)
Soalnya udah jelas utk harga, waktu, dan rutenya. Dan iya, so far drivernya selalu sopan dan ramah.

Imelda Sutarno
Imelda Sutarno April 25, 2016 11:57 am

wah saya tiap hari pergi pulang kantor naik grabbike. karena real time trackingnya jauh lebih stabil dan akurat dibanding provider ojek online lainnya. Oiya setiap mau naik, saya selalu bilang ke driver: "pak jangan ngebut ya bawanya". Udah kayak mantra wajib tuh tiap naik grabbike, hehe.....

Gabriella F
Gabriella F April 25, 2016 8:50 am

Wah aku juga suka ojek online soalnya gak perlu tawar-tawaran dan gak takut dibohongin masalah tarifnya

musdalifa anas
musdalifa anas April 25, 2016 7:56 am

@cindy, wah di sana belum ada grab ya, semoga segera ya ada Grab di Klaten. Kalau cindy ke depok dan ibu kota cobain deh #pakeGrab :)

 

Artikel Terbaru
Senin, 09 November 2020 (By Expert)

Mengenal Lebih Dekat Rahasia Manfaat BPJS Sebagai Asuransi Proteksi Kita

Jumat, 25 Desember 2020

6 Keuntungan Tidak Punya Pohon Natal di Rumah

Kamis, 24 Desember 2020

Rahasia kecantikan Alami dari THE FACE SHOP YEHWADAM REVITALIZING

Rabu, 23 Desember 2020

Lentera Lyshus

Selasa, 22 Desember 2020

Different Story in Every Parenting Style

Senin, 21 Desember 2020

Menurut Kamu, Bagaimana?

Jumat, 18 Desember 2020

Santa's Belt Macarons

Selasa, 15 Desember 2020

Christmas Tree Brownies